-->

Contoh Proposal Pengajuan Judul Skripsi Terbaru

NAMA : MUHAMMAD RIZKI
NIM : 16010020
TINGKAT : 4A
Contoh Proposal Pengajuan Judul Skripsi Terbaru

JUDUL SKRIPSI:
1. GAMBARAN KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT PINGGIRAN SUNGAI DALAM MENGHADAPI BENCANA BANJIR DAN LONGSOR DI DESA BLANG BUNGONG KECAMATAN TANGSE KABUPATEN PIDIE.

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang  
Rijanta et al. (2014) menyebutkan bahwa wilayah Indonesia secara astronomis terletak di antara 6° LU sampai 11° LS dan 95° BT sampai 141° BT. Letak astronomis ini menyebabkan Indonesia memiliki iklim tropis karena berada di sekitar garis khatulistiwa. Iklim tropis menyebabkan Indonesia hanya memiliki dua musim, yaitu musim kemarau (panas) dan musim penghujan (basah). 

Sebagai negara tropis, Indonesia memiliki kondisi tanah yang subur, curah hujan yang tinggi yang bisa menyebabkan peristiwa banjir (rata-rata lebih dari 70 cm/tahun), suhu udara yang tinggi (20-30°C) dan tekanan udara yang relatif rendah. 

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyebutkan bahwa angka kejadian bencana alam di Indonesia tahun 2019 ini yaitu sebanyak 2,050 kejadian. Kejadian yang paling banyak yaitu puting beliung sebanyak 723 kejadian dan kejadian kedua yaitu banjir sebanyak 548 kejadian. 
Baca Juga: Contoh Bab 1 Pendahuluan Skripsi Keperawatan TB Paru
Sedangkan angka kejadian bencana alam di Jawa Tengah tahun 2019 ini yaitu sebanyak 54 kejadian. Kejadian bencana alam yang sering terjadi yaitu puting beliung dengan 18 kejadian, yang kedua adalah kebakaran hutan dan lahan dengan 18 kejadian dan yang ketiga adalah bencana banjir dengan 16 kejadian (BNPB, 2019).

Banjir merupakan peristiwa atau kejadian yang mengakibatkan terendamnya suatu daerah atau daratan karena volume air yang meningkat. Bencana banjir terjadi karena masih kurangnya kesadaran masyarakat untuk tidak tinggal dipinggiran sungai. 

Banjir juga disebabkan oleh perubahan iklim, kurangnya resapan air di daerah hulu karena banyaknya bangunan yang di bangun di pinggiran sungai dan rendahnya kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan sungai (Rijanta et al., 2014). 

Bencana banjir sering terjadi pada mayarakat yang tinggal dipinggiran sungai, sehingga masyarakat perlu memahami tentang kesiapsiagaan bencana untuk mengantisipasi dan merespon jika terjadi bencana banjir. 

Fitriadi et al. (2017) dalam penelitiannya menjelaskan kesiapsiagaan masyarakat di Desa Blang Bungong Kecamatan Tangse dalam menghadapi bencana meliputi tingginya kemampuan mengenali bencana yang berpotensi terjadi di lingkungan tempat tinggal, kemampuan mengenali tanda-tanda akan terjadinya bencana dan kesadaran untuk mengelola lingkungan tempat tinggal yang ramah bencana. 

Kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana akan menimbulkan dampak positif yaitu dapat mencegah kerusakan rumah, lahan perkebunan, jalan dan mengurangi korban jiwa. 
Baca Juga: Contoh Bab 2 Skripsi Keperawatan Kecemasan Terbaru
Kesiapsiagaan adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengantisipasi bencana melalui pengorganisasian berbagai sumber daya serta melalui langkah yang tepat guna dan berdaya guna (Wesnawa dan Christiawan, 2014). 

Susanto dan Putranto (2016) dalam penelitiannya menyebutkan bahwa kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana sangat penting untuk mengurangi kerugian yang mungkin ditimbulkan akibat bencana yang terjadi.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah yang dapat di tarik dalam penelitian ini yaitu “Bagaimanakah Gambaran kesiapsiagaan masyarakat pinggiran sungai dalam menghadapi bencana banjir Desa Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie?”.

C. Tujuan Penelitian 
1. Tujuan Umum  
Mengetahui gambaran kesiapsiagaan masyarakat pinggiran sungai dalam menghadapi bencana banjir di Desa Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie. 

2. Tujuan Khusus
a. Mengidentifikasi karakteristik masyarakat pinggiran sungai di Desa Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, 
b. Mengidentifikasi pengetahuan masyarakat pinggiran sungai dalam menghadapi bencana banjir di Desa Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, 
c. Mengidentifikasi perencanaan kedaruratan/rencana tanggap darurat masyarakat pinggiran sungai dalam menghadapi bencana banjir di Desa Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, 
d. Mengidentifikasi sistem peringatan dini masyarakat pinggiran sungai dalam menghadapi bencana banjir di Desa Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie.

D. Manfaat Penelitian 
1. Bagi Masyarakat :
Melalui penelitian ini diharapkan tingkat kesiapsiagaan masyarakat menunjukkan kategori siap siaga dalam menghadapi bencana banjir. 
Baca Juga: Contoh Judul Skripsi Keperawatan Terbaru dan Terbaik
2. Bagi Pemerintah Daerah :
Sebagai masukan bagi pemerintah daerah khususnya  BPBD  untuk membuat program penanggulangan kebencanaan terutama bencana banjir. 

3. Bagi Peneliti :
Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan bagi peneliti dan dapat mengetahui kategori kesiapsiagaan masyarakat dalam manajemen bencana banjir. 

4. Bagi peneliti selanjutnya :
Hasil  penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan atau acuan dalam penelitian berikutnya yang berkaitan dengan kesiapsiagaan bencana.

BAB III
KERANGKA KONSEP
di kerangka konsep ini kalian harus mengisi kerang konsep yang akan kalian susun nantinya ya tentunya berdasarkan judul yang sudah kalian  buat dan jangan lupa buat daftar pustakanya juga ya biar bisa di acc dengan cepat judul kalian 

salam dari mahasiswa tingkat akhir, jangan sampai terlalu tergoda dengan rayuan organisasi dan lembaga lainnya ketika sudah tingkat akhir ya karna itu bisa berbahaya untuk kuliah kalian bisa bisa kalian jadi mahasiswa abadi.

0 Response to "Contoh Proposal Pengajuan Judul Skripsi Terbaru"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel